Minggu, Juni 29, 2008

PROFIL ANAK EMAS


Namanya cukup singkat, Alfila Suhada, namun putri cantik asal SDN Jarit 04 kecamatan Candipuro ini mampu mengukir prestasi bersejarah. Dengan semangat yang tinggi, Alfila berhasil mengangkat nama kabupaten Lumajang ke tingkat nasonal setelah merebut medali emas pada cabang olahraga yang baru yaitu Kids Athletics. Cabang baru yang merupakan gabungan dari sprint, lempar, lompat dan slalom tersebut berhasil dijuarai dengah catatan waktu terbaik. Tubuhnya yang mungil membuat langkah atlet berbakat ini semakin ringan saja. Berkat sentuhan tangan dingin gurunya yaitu Bpk. Teguh serta kepiawaian pelatih atletik Sri Suharini, S.Pd serta Aryono, S.Pd, bakat anak Lumajang ini semakin menjanjikan. Kini tinggal bagaimana tindak lanjut bibit emas ini mampu ditangkap oleh induk organisasi cabang olahraga yang ada di kabupaten Lumajang untuk dikembangkan lebih lanjut. Selama ini bibit unggul yang ada di usia SD masih kurang mendapatkan perhatian yang serius dari pemerintah daerah atau induk organisasi cabor yang ada. Coba lihat saja anak berbakat serta berprestasi usia SD semacam Dimas Saputra ( SD Jokarto 04-atletik ), Mega ( Tempeh -Catur ), Fariha M , ( Lumajang-catur ), Sri Wahyuni ( Pasrujambe-atletik ) serta banyak lagi yang lainnya. Mereka ini adalah bibit emas yang seharusnya mendapat perhatian serius dari Pemerintah Daerah agar tidak putus prestasinya di tengah jalan. Siapa punya kepedulian ?

KIPRAH KONTINGEN LUMAJANG PADA OLIMPIADE OLAHRAGA


Tepat pada hari Senin, 16 Juni 2008, Kasi Kesiswaan Drs. Janib mewakili Kepala Dinas Pendidikan Kabupaten Lumajang secara resmi memberangkatkan kontingen Lumajang ke ajang Olimpiade Olahraga tingkat Jawa Timur di Surabaya. Kontingen Lumajang berkekuatan 58 orang yang terdiri atas 10 orang official, 18 orang pelatih serta 30 orang atlet usia dini. Kontingen Lumajang mengikuti 9 cabang olahraga, yaitu Kids Athletics, tenis meja, bulutangkis, boa voli, sepak bola, tenis lapangan, catur, bridge serta sepak takraw. Lumajang tidak mengirimkan wakilnya pada cabang pencak silat, renang, senam dan karate. Setelah melalui perjuangan yang keras, event yang berlangsung pada 16 s.d. 20 Juni 2008 tersebut, kontingen Lumajang berhasil merebut satu medali emas pada cabang Kids Athletics putri atas nama Alfila Suhada dari SDN Jarit 03 kec. Candipuro serta medali perunggu pada cabang catur putri atas nama Fariha M dari SD Al Ikhlas Lumajang. Kids Athletics adalah nomor baru pada atletik yang merupakan gabungan dari sprint, lempar, lompat dan slalom khusus anak usia dini. Dengan berhasilnya Alfila Suhada merebut medali emas, maka dia berhak mengikuti kegiatan serupa di tingkat nasional. ( agus sukyanto )

Senin, Juni 09, 2008

OLIMPIADE OLAHRAGA 2008


Kabupaten Lumajang akan berpartisipasi aktif dalam event Olimpiade Olahraga tingkat propinsi Jawa Timur. Lomba yang digelar tanggal 16 s.d. 20 juni 2008 tersebut merupakan event tahunan yang diselenggarakan oleh Dinas Pendidikan Jawa Timur sebagai wadah pembinaan bagi atlet yang dibina oleh Klub Olahraga Usia Dini.
Kontingen kabupaten Lumajang berkekuatan 30 atlet serta 18 pelatih serta 10 orang official. Dalam lomba ini, kontingen kabupaten Lumajang akan mengikuti cabang olahraga bola voli mini, sepak bola, sepak takraw, bridge, tenis meja dan tenis lapangan, catur, bulutangkis serta atletik yang menampilkan nomor baru yaitu Kids Atletik.
Kontingen yang terbentuk ini adalah hasil dari seleksi yang dilakukan oleh panitia lomba pada bulan Maret 2008 dan hasil dari seleksi tersebut kemudian mendapat binaan dari para pelatih.
Keberangkatan kontingen kabupaten Lumajang ini murni didanai secara internal dari dana kegiatan lomba siswa yang ada pada pos dan BOS setiap lembaga SD. Sayangnya pemerintah daerah belum memberikan suntikan dana terkait dengan kegiatan ini, sehingga karena mengandalkan dana sendiri maka dirasakan oleh para pembina / pelatih, pembinaan menjadi kurang maksimal. Padahal dari kegiatan inilah akan tercetak atlet unggul di masa depan.
Menurut Agus Sukyanto, selaku ketua Panitia Tetap Lomba Siswa, seandainya kegiatan ini mendapat perhatian serius bukan hal yang mustahil Lumajang akan memiliki atlet potensial di masa depan.

Minggu, Juni 01, 2008

LOMBA KREATIVITAS SISWA


Bertempat di SDN Kutorenon 01 Kec. Sukodono, pada tanggal 24 Mei 2008 telah dilangsungkan Lomba Kreativitas Siswa SD serta seleksi MIPA Jalur A. Lomba yang diikuti oleh seluruh utusan dari semua kecamatan yang ada di kabupaten Lumajang tersebut berlangsung tertib hingga pukul 15.00 WIB.
Pada Lomba kreativitas siswa yang dilombakan antara lain lomba baca puisi, lomba keterampilan, lomba pidato, lomba MTQ dan lain-lain. Pemenang lomba untuk selanjutnya akan dikirim ke tingkat propinsi Jawa Timur yang diselenggarakan mulai tanggal 2 Juni 2008 di Asrama Haji Sukolilo Surabaya.